Mudik Lebaran 2010 merupakan kenangan tersendiri bagi saya, karena melakukan perjalanan dengan jumlah peserta yang banyak dengan sarana yang terbatas dalam waktu yang relatip singkat.
Mau tidak mau, suka tidak suka, menguras pikiran, tenaga waktu dan biaya yang tidak sedikit.
Peserta 7 orang, terdiri dari 5 dewasa dan 2 anak-anak. Bayangkan dengan sarana yang ada, jumlah tempat duduknya pas, tidak ada space lagi untuk menempatkan barang bagasi. Karena itu harus ngakali supaya barang-barang bawaan bisa dibawa tapi tidak mengurangi kenyamanan penumpang.
Maka menempatkan barang diatas atap menjadi pilihan. Beberapa faktor menjadikan pertimbangan. Faktor beban, spesifikasi mobilku hanya mampu mendukung beban max 40 kg. Karena itu barang-barang yang ringan saja yang diatas. Faktor aerodinamis, barang ditata merata agar tidak terlalu tinggi, karena itu pakaian2 nggak diwadahi kopor, hanya diwadahi tas kresek saja. Untuk melindungi barang dari hujan, ditutup jas hujan loreng, diikat dan ditutup jaring (net) karet sehingga tidak melambai-lambai.
Inilah hasilnya, foto diambil ketika berhenti untuk kencing di POM Bensin.
Untuk YC0OQ, detailnya sebagai berikut. Karena itu nggak bisa membawa hasil bumi seperti singkong, kelapa dll. he he he.